Minggu, 14 Agustus 2011

Kecil yang berarti BESAR

Believe it or not, i slept at 2:30 AM this morning. Dan, karena ada Gereja pagi, aku bangun jam 7. Kesimpulannya aku cuma tidur 4 jam. Wowh... Pastinya aktivitas di Gereja kena dampaknya. Pas khotbah, aduh, mata kayak dicantolin truk ayam. Beraaaat abis! Sayang banget, aku ngantuk pas khotbahnya bagus. Aku sih menyimpulkan, temanya kecil yang berarti BESAR.

Biji Sesawi
Tuhan Yesus pernah bilang, iman sebesar biji sesawi saja, bisa memindahkan gunung. Well, kata si om pendeta, biji sesawi itu kecil banget. Ukurannnya setengah butiran chrysantemum (yg biasa diminum itu). Astaga, itu mah kecil banget. Tapi, untuk mencapai iman segitu kok kayaknya susah banget ya? Nah, iman itu lahir dari pendengaran akan firman Tuhan. Ayo rajin ke Gereja!

Anak (yang adalah) Pembantu Naaman
Anak ini masih kecil. Tapi dia tau nabi Elisa itu bisa menyembuhkan orang karena Tuhan bekerja atasnya. Karena itu anak ini dengan berani memberitahu istri Naaman. Akhirnya, Naaman bisa sembuh. Coba kalo anak ini gak ngasih tau, pasti gak sembuh. Nah, walaupun kita masih kecil, gak ada salahnya kan berperan besar bagi orang tua?

Anak 5 roti 2 ikan
Murid-murid Tuhan Yesus kelabakan saat mencari makanan untuk 5000 orang. Aduh, satu roti aja harganya 2000 dinar dikali 5000 berarti butuh duit 10 juta dinar. Mana punya? Sampai akhirnya, Andreas bertemu seorang anak yang menyodorkan kepadanya keranjang berisi 5 roti dan 2 ikan. Bayangkan, karena kuasa Tuhan, 5000 orang bisa makan kenyang, dengan sisa 12 keranjang (yang otomatis menjadi milik anak itu). Kalo anak itu gak memberi, mungkin gak sih itu terjadi?

Lidah
Lidah itu bagian tubuh yang kecil. Tapi dengan gampang kita bisa dosa karena lidah. Bohong, ngomong kasar, ngomong bokep, ngomongin orang, fitnah,...Tobat!

Itu dia kecil kecil tapi punya pengaruh BESAR. Cabe rawit yang kecil aja pedes. Bahkan Einstein menemukan rumus E = MC^2 yang artinya benda sekecil apapun dapat menghasilkan tenaga yang besar (makanya dia menemukan bom atom). Dosa kecil, kalo ditumpuk2 juga besar. Udah lah, pokoknya, kecil itu gak selamanya gak dipandang dan menjadi kelemahan. Buat kecil menjadi kelebihan dan kemuliaan untuk Tuhan!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar